Rumah Sakit Umum Daerah Majenang

Penerimaan Pegawai BLUD (Non ASN) RSUD Majenang

Penerimaan Pegawai BLUD (Non ASN) RSUD Majenang – RSUD Majenang merupakan RSU non pendidikan milik Pemerintah Kabupaten Cilacap yang terletak di Jl. Dr. Soetomo No. 54 Majenang. Pada saat ini dengan kapasitas 189 tempat tidur dan melayani 4 (empat) spesialis dasar antara lain Spesialis Kebidanan dan Penyakit Kandungan, Spesialis Penyakit Dalam, Spesialis Penyakit Anak, Spesialis Bedah, dan terdapat lima spesialis diluar spesialis dasar yaitu Spesialis Mata, Spesialis Anastesi, Spesialis Radiologi, Spesialis Orthopedi, Spesialis Paru, dan Spesialis Saraf serta pelayanan penunjang (Hemodialisa, Laboratorium, Rontgen, Intensive Care Unit (ICU), Instalasi Bedah Sentral (IBS), Rehabilitasi medik (Fisioterapi) dan ruang rawat inap yang terdiri dari kelas 3, kelas 2, kelas 1, dan VIP dengan fasilitas yang memadai.

Persaingan dalam dunia kerja memang sangat ketat, kamu bayangkan dari banyak lulusan universitas atau sekolah dalam negeri yang berlomba-lomba mendapatkan pekerjaan, dan ini bukan hal yang baru, ini terjadi pada setiap tahun. Maka dari itu penting sekali untuk menjadi salah satu calon kandidat yang dicari oleh perusahaan, ini bukan berati anda harus dari lulusan universitas/sekolah negeri atau IPK tinggi.

Setiap perusahaan selalu membutuhkan calon karyawan berkualitas yang mampu bekerja maksimal sesuai job desknya, yang bisa di ajak bekerja sama dalam membangun visi dan misi perusahaan untuk kedepannya. Jadi persiapakan dalam membuat CV atau Cover letter yang benar-benar menggambarkan siapa diri anda, tunjukan bahwa anda orang yang siap bekerja dan bisa dipercaya untuk menjalankan tugas pekerjaan yang diberikan perusahaan.

Proses atau tahapan rekrutmen dan seleksi calon karyawan pada umumnya dilakukan secara bertahap yang nantinya HRD ingin mendapatkan calon karyawan yang terbaik. Mungkin Anda masih belum tau apa saja tahapannya, pada umumnya yaitu: pertama tahapan Screening CV atau seleksi Administrasi Berkas, lalu kedua Wawancara HRD, interview HRD, Wawancara dengan User, dan Tes Psikotes.

Pengadaan Pegawai Badan Layanan Umum Daerah (BLUD) Non Aparatur Sipil Negara (ASN) Rumah Sakit Umum Daerah Majenang Tahun 2023

Berikut ini ada Penerimaan Pegawai BLUD (Non ASN) RSUD Majenang Tahun 2023 untuk posisi dan kualifikasi simak dibawah ini:


PENGADAAN PEGAWAI BADAN LAYANAN UMUM DAERAH (BLUD) NON APARATUR SIPIL NEGARA (ASN) RUMAH SAKIT UMUM DAERAH MAJENANG TAHUN 2023

Persyaratan Umum:

  • Warga Negara Indonesia;
  • Berusia serendah rendahnya 19 (sembilan belas) tahun dan setinggi tingginya 35 (tiga puluh lima) tahun pada tanggal 1 Juli tahun 2023.
  • Mempunyai kualifikasi pendidikan, kecakapan, keahlian dan keterampilan yang diperlukan;
  • Tidak pernah diberhentikan tidak dengan hormat sebagai pegawai negeri, pegawai honorer, atau sebagai pegawai swasta;

Persyaratan Khusus:

  • Scan Asli Surat Lamaran ditulis tangan sendiri dengan tinta hitam, berbahasa Indonesia, ditandatangani dan bermaterai Rp.10.000,- ditujukan kepada Direktur RSUD Majenang;
  • Scan Asli Kartu Tanda Penduduk (KTP) atau surat keterangan pengganti KTP yang masih berlaku sebanyak 1 (satu) lembar;
  • Scan Asli Curriculum Vitae (Daftar Riwayat Hidup) dan ditandatangani pelamar;
  • Scan Asli berwarna Surat Pernyataan Bermaterai Rp10.000,-;
  • Scan Asli Ijazah dan Transkip Nilai;
  • Scan Asli Surat Tanda Registrasi (STR) yang masih berlaku (bagi formasi tenaga kesehatan);
  • Bagi pelamar Dokter Umum, scan asli sertifikat ATLS/ACLS yang masih berlaku;
  • Bagi pelamar formasi Perawat, scan asli sertifikat BTCLS yang masih berlaku;
  • Scan Asli sertifikat workshop / pelatihan / kursus yang mendukung formasi yang dilamar dan masih berlaku. contoh: sertifikat hemodialisa, sertifikat keperawatan jiwa, sertifikat pelatihan stroke, sertifikat BSCORN dll;
  • Scan Asli Bukti Vaksinasi Covid-19 minimal Dosis 3;
  • Untuk tenaga non kesehatan scan Asli surat Pengalaman Bekerja sesuai kompetensi sekurang kurangnya 3 bulan;
  • Untuk Tenaga Kesehatan Scan Asli Surat Pengalaman Bekerja sesuai kompetensi di fasilitas Pelayanan Kesehatan (dapat berupa pengalaman kerja sebagai relawan Covid-19 di Fasilitas Pelayanan Kesehatan) sekurangkurangnya 3 bulan (dihitung sejak ybs memiliki STR yang masih berlaku);
  • Scan Asli Surat Keterangan Sehat dari Fasilitas Kesehatan Pemerintah (RS Pemerintah atau Puskesmas);
  • Pass Foto formal terbaru dengan rasio 3×4 berlatar belakang warna merah;
  • Foto Full Body formal terbaru dengan ukuran 4R;

Jenis Formasi & Kualifikasi Pendidikan Yang Dibutuhkan:

1. Dokter Umum

  • Kualifikasi Pendidikan: Dokter Umum (S1 Kedokteran Profesi+STR+Sertifikat ACLS/ATLS)
  • Jumlah:  4

2. Perawat Ahli

  • Kualifikasi Pendidikan: Sarjana Keperawatan+Profesi (S1 Keperawatan Ners)+STR+Sertifikat BTCLS
  • Jumlah: 20

3. Perawat Terampil

  • Kualifikasi Pendidikan: Diploma III Keperawatan + STR + Sertifikat BTCLS
  • Jumlah: 10

4. Apoteker

  • Kualifikasi Pendidikan: Profesi Apoteker+STR
  • Jumlah: 5

5. Asisten Apoteker

  • Kualifikasi Pendidikan: D-III Farmasi + STR
  • Jumlah: 10

6. Radiografer 

  • Kualifikasi Pendidikan: D-III Radiologi + STR
  • Jumlah: 2

7. Analis Kepegawaian / Analis Peraturan BLU

  • Kualifikasi Pendidikan: S1 Manajemen Kepegawaian, S1 Manajemen RS, S1 Ekonomi, S1 Ilmu Hukum, S1 Ilmu Pemerintahan, S1 Manajemen
  • Jumlah: 1

8. Teknisi Elektromedis

  • Kualifikasi Pendidikan: D-III Elektromedis +STR
  • Jumlah: 1

9. Perekam Medis

  • Kualifikasi Pendidikan: D-III Rekam Medis+STR
  • Jumlah: 3

10. Fisioterapis

  • Kualifikasi Pendidikan: D-III Fisioterapi+STR
  • Jumlah: 1

11. Fisikawan Medis

  • Kualifikasi Pendidikan: S1 Fisika/ Fisikawan Medis dan Teknik Nuklir + Profesi
  • Jumlah: 1

12. Analis Sistem Akuntansi

  • Kualifikasi Pendidikan: S1 Akuntansi
  • Jumlah: 2

13. Pengelola Logistik/Rumah Tangga

  • Kualifikasi Pendidikan: D-III Administrasi Perkantoran, D-III Akuntansi, D-III Manajemen
  • Jumlah: 1

Pengumuman Selengkapnya:

Loader Loading...
EAD Logo Taking too long?

Reload Reload document
| Open Open in new tab

Download Pengumuman [141.51 KB]

Simak Juga : Lowongan D3 Semua Jurusan Posisi Lainnya


Cara Melamar:

Bagi rekan-rekan yang berminat dan memiliki kualifikasi yang sesuai, silahkan mendaftar secara online:

 

https://rekrutmen.rsmajenang.id/

Periode Pendaftaran: 08 s.d 09 Juni 2023
Hanya kandidat yang sesuai kualifikasi yang diproses lebih lanjut
Proses rekrutmen & seleksi pelamar tidak dipungut biaya apapun

error: Content is protected !!