Perum Jasa Tirta I

Lowongan Kerja Perum Jasa Tirta I

Perusahaan Umum Jasa Tirta I atau yang selanjutnya disebut “Perum Jasa Tirta I” merupakan Badan Usaha Milik Negara yang bergerak dibidang Pengelolaan Sumber Daya Air (SDA). Saat ini Perum Jasa Tirta I menjalankan amanah yang diberikan oleh Negara untuk melakukan kegiatan Pengelolaan sekaligus Pengusahaan di lima Wilayah Sungai (WS) dibawah kewenangan Pemerintah Pusat, yakni WS Brantas, WS Bengawan Solo, WS Jratun Seluna, WS Serayu Bogowonto, dan WS Toba Asahan.

Dalam melaksanakan sebagian tugas Pemerintah dalam mengelola Sumber Daya Air, Perusahaan berkomitmen untuk memberikan pelayanan secara profesional sesuai dengan tugas dan tanggung jawabnya sebagaimana diatur dalam Peraturan Pemerintah Nomor 46 Tahun 2010 tentang Perusahaan Umum (Perum) Jasa Tirta I.

Perum Jasa Tirta I didirikan untuk turut melaksanakan dan menunjang kebijakan dan program Pemerintah di bidang ekonomi dan pembangunan nasional pada umumnya terutama di bidang Pengelolaan SDA dengan optimalisasi pemanfaatan sumber daya Perusahaan untuk menghasilkan barang dan jasa berdasarkan prinsip pengelolaan Perusahaan yang sehat.

Lowongan Kerja BUMN Perum Jasa Tirta I

Tertarik dengan Lowongan Kerja BUMN Perum Jasa Tirta I? Siapkan berkas lamaran dan CV anda beserta berkas-berkas pendukung lamaran lainnya. Berikut kualifikasinya, simak dibawah ini:


Teknik Sipil/Teknik Pengairan

  • Kode Lamaran : PJT-SIP

Kualifikasi:

  • Usia Max. 30 Th per 30 September 2024
  •  S1/D4 – Teknik Sipil / Teknik Pengairan
  • IPK min. 3,00 dengan skala 4,00
  • TOEFL min. 450
  • Menguasai software teknik, seperti Autocad, Ms. Project, dan sebagainya

Persyaratan umum:

  • Warga Negara Indonesia;
  • Beriman kepada Tuhan Yang Maha Esa;
  • Setia dan taat kepada Pancasila dan Undang-Undang Dasar Negara Republik Indonesia Tahun 1945, serta Negara Kesatuan Republik Indonesia dan Pemerintah Republik Indonesia;
  • Tidak pernah terbukti terlibat baik secara langsung maupun tidak langsung dalam kegiatan yang mengkhianati Negara Kesatuan Republik Indonesia, Pancasila dan Undang-Undang Dasar Negara Republik Indonesia Tahun 1945;
  • Tidak pernah terbukti dihukum karena melakukan perbuatan tindak pidana;
  • Tidak berstatus sebagai Aparatur Sipil Negara (ASN), anggota Tentara Republik Indonesia (TNI) atau Kepolisian Republik Indonesia (Polri);
  • Sehat jasmani dan rohani, dibuktikan surat keterangan dari dokter/instansi kesehatan;
  • Orang perseorangan yang cakap melakukan perbuatan hukum.

Persyaratan khusus:

  • Jika terpilih sebagai karyawan di PJT I bersedia:
    • Ditempatkan di seluruh wilayah kerja PJT I;
    • Mengikuti kegiatan Masa Pendidikan Kerja;
    • Menandatangani Pakta Integritas.
  • Memiliki kemauan yang kuat (antusias) dan dedikasi yang tinggi untuk memajukan dan mengembangkan PJT I;
  • Teliti dan cermat dalam bekerja, mampu bekerja dengan target serta memiliki kemampuan di bidang administrasi dan mengikuti perkembangan teknologi;
  • Memiliki kemauan untuk proaktif dalam bekerja serta berkomitmen untuk mencapai kinerja yang baik;
  • Mampu berkomunikasi dengan baik dan bekerja dalam tim;
  • Inovatif dan cepat tanggap dalam menyelesaikan permasalahan;

Dokumen yang diperlukan untuk diunggah adalah sebagai berikut:

  • Riwayat hidup ringkas yang ditandatangani;
  • Kartu Tanda Penduduk (KTP) yang masih berlaku;
  •  Kartu Keluarga (KK) yang masih berlaku;
  • Ijazah dan transkrip;
  • Surat Keterangan Lahir/Akta Kelahiran;
  • Surat Keterangan Catatan Kepolisian (SKCK) yang masih berlaku;
  • Surat Keterangan Bebas Narkoba dari Instansi Berwenang;
  • Surat Keterangan Kerja dari Perusahaan sebelumnya (jika ada);
  • Surat Referensi yang menunjukkan pengalaman kerja pada waktu minimal yang dipersyaratkan (jika ada);
  • Sertifikat Kemampuan Berbahasa Inggris (TOEFL);
  • Sertifikat/Piagam Penghargaan yang lain yang dimiliki;
  • Pas foto berwarna.

Simak Juga : Lowongan Kerja Perusahaan BUMN Lainnya


Cara Melamar:

Jika anda tertarik dan sesuai dengan kualifikasi lowongan ini, silahkan mendaftar secara online:

DAFTAR

Pendaftaran dimulai 13 September 2024 pukul 00.00 WIB dan ditutup pada tanggal 25 September 2024 Pukul 23.59 WIB.
*hanya yang memenuhi kualifikasi yang akan di proses
Proses rekrutmen & seleksi pelamar tidak dipungut biaya apapun

error: Content is protected !!