PT Bumitama Gunajaya Agro (BGA Group)

Lowongan Kerja PT Bumitama Gunajaya Agro (BGA Group)

Lowongan Kerja PT Bumitama Gunajaya Agro (BGA Group) – PT Bumitama Gunajaya Agro (BGA Group) adalah salah satu produsen minyak sawit (PO) & inti sawit (PK) terkemuka, dengan perkebunan kelapa sawit di Indonesia. Grup BGA juga memiliki pabrik biodiesel di Gresik, Jawa Timur.

Persaingan dalam dunia kerja memang sangat ketat, kamu bayangkan dari banyak lulusan universitas atau sekolah dalam negeri yang berlomba-lomba mendapatkan pekerjaan, dan ini bukan hal yang baru, ini terjadi pada setiap tahun. Maka dari itu penting sekali untuk menjadi salah satu calon kandidat yang dicari oleh perusahaan, ini bukan berati anda harus dari lulusan universitas/sekolah negeri atau IPK tinggi.

Setiap perusahaan selalu membutuhkan calon karyawan berkualitas yang mampu bekerja maksimal sesuai job desknya, yang bisa di ajak bekerja sama dalam membangun visi dan misi perusahaan untuk kedepannya.

Jadi persiapakan dalam membuat CV atau Cover letter yang benar-benar menggambarkan siapa diri anda, tunjukan bahwa anda orang yang siap bekerja dan bisa dipercaya untuk menjalankan tugas pekerjaan yang diberikan perusahaan.

Proses atau tahapan rekrutmen dan seleksi calon karyawan pada umumnya dilakukan secara bertahap yang nantinya HRD ingin mendapatkan calon karyawan yang terbaik. Mungkin Anda masih belum tau apa saja tahapannya, pada umumnya yaitu: pertama tahapan Screening CV atau seleksi Administrasi Berkas, lalu kedua Wawancara HRD, interview HRD, Wawancara dengan User, dan Tes Psikotes.

Lowongan Kerja PT Bumitama Gunajaya Agro (BGA Group)

Tertarik bekerja di PT Bumitama Gunajaya Agro (BGA Group)? Siapkan berkas lamaran dan CV anda beserta berkas-berkas pendukung lamaran lainnya. Berikut kualifikasinya, simak dibawah ini:


1. Kepala Adiministrasi (Kasie)

Deskripsi Pekerjaan :

  • Mengelola semua pekerjaan administrasi dan keuangan
  • Membina tim administrasi yang ada di kantor kebun/divisi/gudang/sekolah/poliklinik dan traksi
  • Mendukung kelancaran pekerjaan aspek agronomi dan non agronomi

Kualifikasi :

  • Pendidikan S1 Jurusan Akuntansi/Manajemen/Keuangan
  • Usia 25 – 35 tahun
  • Pengalaman 2 (dua) sampai 3 (tiga) tahun sebagai Kepala Administrasi/Kepala Tata Usaha di Perkebunan Kelapa Sawit

2. Agronomy Assistant

Deskripsi Pekerjaan :

  • Membantu dan bertanggung jawab kepada Estate Manager dalam menjabarkan dan menyelenggarakan pengelolaan Divisi serta berwawasan lingkungan sesuai dengan kebijakan yang sudah ditetapkan Oleh Estate Manager
  • Meningkatkan produktivitas melalui pengembangan kompetensi dan karir sumber daya manusia di lingkungan Divisi.

Kualifikasi :

  • Pendidikan S1 Ilmu Tanah, Agronomi, Sosial Ekonomi Pertanian, Mekanisasi Pertanian, Hama & Penyakit Tumbuhan, Agribisnis
  • Usia maksimal 35 tahun
  • Pengalaman minimal 3 tahun sebagai Agronomy Assistant

3. Mill Assistant

Deskripsi Pekerjaan :

  • Membantu dan bertanggung jawab kepada Mill Quality Assurance Department Head melalui Mill QA Assistant Coordinator dalam melakukan pemeriksaan dan assessment / penilaian kegiatan operasional, produksi dan pengolahan CPO di Mill berdasar SOP Mill, yang dilakukan harian, terjadwal maupun insidentil. Dalam kegiatan tersebutjuga melakukan pengawalan, evaluasi dan monitoring Corrective Action yang dilakukan Mill.

Kualifikasi :

  • S1 Jurusan Teknik Mesin/Elektro/Kimia
  • Maksimal Usia 35 tahun
  • Berpengalaman minimal 3 tahun sebagai Mill Assistant (Lab, Proses, Electrical)

Simak Juga : Lowongan S1 Semua Jurusan Posisi Lainnya


Cara Melamar:

Jika Anda salah satu kriteria yang ada di kualifikasi lowongan ini, silahkan daftar secara online:

DAFTAR

Hanya kandidat yang sesuai kualifikasi yang akan di proses
Proses rekrutmen & seleksi pelamar tidak dipungut biaya apapun

error: Content is protected !!