Lowongan Kerja PT Bank Bengkulu. Informasi lowongan kerja bulan September 2020 ada banyak kategori lowongan yang bisa anda lamar mulai dari lowongan kerja SMA SMK terbaru, hingga lowongan kerja S1. Informasi lowongan yang valid, bersumber dari HRD, situs resmi atau sosial media perusahaan yang berkaitan, dan tidak ada pungut biaya biaya apapun.
Lowongan Kerja PT Bank Bengkulu – September 2020
Bank Pembangunan Daerah Bengkulu didirikan pada tanggal 9 Agustus 1969 berdasarkan Surat Keputusan p.d. Gubernur Penguasa Daerah Propinsi Bengkulu Nomor : 08/14/EKU/1969 yang disahkan oleh Menteri Dalam Negeri Republik Indonesia dengan Surat Keputusan Nomor : D-15-6.1.25 tanggal 17 Mei 1970. (bankbengkulu.co.id).
Sasaran atau tujuan dari Bank Bengkulu dalam melaksanakan visi dan misinya adalah untuk menjadi bank yang berkinerja tinggi dan menciptakan nilai tambah bagi masyarakat daerah Bengkulu serta menjadi bank yang diperhitungkan di Bengkulu. Berikut lowongan kerja Bank Bengkulu yang bersumber dari laman resminya Bank Bengkulu.
Seleksi Penerimaan Pegawai PT. Bank Bengkulu
- Back Office
- Teller
Persyaratan Umum:
- Warga Negara Indonesia
- Memiliki Kartu Tanda penduduk (KTP)
- Lulusan SLTA/PTN/PTS terakreditasi BAN PT
- Memiliki kemampuan pengoperasian komputer, Bahasa Inggris, Bahasa Asing lainnya(Diberikan setelah dinyatakan lulus Tes Psikologi dan akan mengikuti Wawancara User)
- Memiliki pengalaman kerja sesuai bidang (Menjadi nilai tambah)
- Sehat jasamani dan Rohani, bebas dari Napza dan tidak pernah terlibat tindak pidana (Surat Bebas Narkoba dari rumah sakit dan SKCK diberikan setelah dinyatakan lulus tahap tes Psikologi dan akan mengikuti Wawancara User)
- Tidak pernah dan/atau tidak sedang terlibat dalam kegiatan atau keanggotaan partai/organisasi terlarang
- Mengisi surat pernyataan (sesuai format)
Persyaratan Khusus:
1. Back Office
- Usia Maksimal 30 Tahun 0 Bulan per tanggal 17 September 2020
- Status Belum Menikah / Menikah
- Pendidikan Minimal S1 semua jurusan diutamakan Jurusan:
- Akuntansi,
- Manajemen,
- Perbankan
- Ekonomi Pembangunan,
- Teknik Informatika/Sistem Informasi/ Manajemen Informatika,
- Ilmu Hukum
- Universitas PTS dan PTN terkareditasi
- Minimal IPK (Transkrip Nilai) : PTS : 2.80, PTN : 2.80
- Tinggi Badan : Pria Minimal 160 Cm, dan Wanita Minimal 155 Cm
2. Teller
- Usia Maksimal 27 Tahun 0 Bulan per tanggal 17 September 2020
- Status Belum Menikah
- Pendidikan Minimal Minimal SLTA :
- SLTA ( Negeri dan Swasta) dan Universitas PTN dan PTS terakreditasi
- IPK (Transkrip Nilai):
- SLTA : Rata-rata Nilai 7
- PTS : 2.80
- PTN : 2.80
- Tinggi Badan : Pria Minimal 160 Cm, dan Wanita Minimal 155 Cm
Persyaratan Administratif/Kelengkapan Berkas:
- Scan KTP Asli
- Scan Ijazah Asli
- Scan Transkrip Nilai Asli
- Scan Surat Lamaran
- Pas Photo 4×6
- Photo Full Body (formal dan background bebas)
- Surat Pernyataan (Sesuai Format)
- Sertifikat/Piagam pendukung lainnya (Jika ada)
Simak Juga: Lowongan di Bank Posisi Lainnya
Cara Melamar:
Jika anda tertarik dan sesuai dengan kualifikasi lowongan ini, silahkan kirimkan CV terbaru anda melalui email ke:
Paling lambat 18 September 2020
Segala proses rekrutmen tidak dipungut biaya apapun