Lowongan Kerja Paragon Technology and Innovation DC Semarang – PT Paragon Technology and Innovation berdiri sejak 1985 dan telah mendapatkan sertifikat GMP (GOOD MANUFACTURING PRACTICE). Dengan pengalaman lebih dari 32 tahun, Paragon telah diakui sebagai salah satu perusahaan manufaktur kosmetik nasional terbesar di Indonesia dan telah diperhitungkan dalam taraf internasional dalam menciptakan brand-brand unggulan seperti Wardah, Make Over, Emina, IX, dan Putri
Siapa sih yang tidak mau cepat di dapat panggilan interview, apalagi sudah ratusan surat lamaran kerja yang dikirim. Ini sesungguhnya pekerjaan yang gampang-gampang susah. Mengapa begitu? Karena sesungguhnya saat membuat CV (Curriculum Vitae) atau bahasa mudahnya riwayat hidup itu seperti anda membuat produk untuk dijual. CV yang anda buat haruslah sesuatu yang unik, kreatif dan menarik pengemasan informasinya supaya cepat di lirik oleh Recruiter atau HRD.
Dalam proses melamar kerja CV merupakan hal yang sangat penting, melalui Curriculum Vitae atau CV inilah anda bisa memberikan informasi pribadi, dan menjelaskan secara singkat kepada HRD atau perekrut siapa diri anda, apa latar belakang pendidikan anda.
Hal penting yang perlu anda perhatikan dalam membuat CV: Pertama Personal Info seperti Nama, Alamat Domsili, Nomor Telepon, Email, Usia, Tinggi Badan (Sosial Media jika ada). Kedua Deskripsi, Jelaskan secara singkat Siapa kamu? Apa pencapaianmu?. Ketiga Pengalaman, Walaupun hanya sebatas magang bisa kamu cantumkan. Keempat Jabatan, Nama Perusahaan, Bulan & tahun mulai bergabung. dan kelima Pendidikan, Nama Universitas/Sekolah, Bulan/Tahun Pendidikan & Kelulusan, Jurusan yang diambil, Nilai IPK / UN. Dan jangan lupan Cantumakn apa saja keahlian yang anda miliki.
Lowongan Kerja Paragon Technology and Innovation DC Semarang
Saat ini PT Paragon Technology and Innovation DC Semarang sedang membuka lowongan kerja untuk beberapa posisi dibawah ini:
1. LOGISTIC
Tanggung jawab utama:
- Melakukan kegiatan operasional mulai dari packing, penghitungan, dan pencatatan sehingga stok barang yang keluar masuk sesuai
Kualifikasi:
- Laki-laki usia maksimal 28 tahun
- Pendidikan minimal SMA/SMK
- Mampu bekerjasama dalam tim
- Teliti dan mau bekerja keras
- Bersedia ditempatkan di Semarang
2. FIELD CONTROLLER
Tanggung jawab utama:
- Mengontrol, mengorganisir, dan mengembangkan Beauty Advisor melalui training dan coaching untuk memaksimalkan produktivitas tim dalam mencapai target perusahaan
Kualifikasi:
- Laki-laki/perempuan
- Maksimal usia 28 tahun
- Pendidikan minimal D3 semua jurusan
- Disiplin dan menyukai kegiatan lapangan
- Memiliki kemampuan leadership
- Memiliki SIM C
- Area Kerja Semarang dan sekitarnya
3. ADMINISTRATOR
Tanggung jawab utama:
- Memastikan setiap proses transaksi dan distribusi berjalan tertib dan teratur dengan pencatatan dan pengendalian.
Kualifikasi:
- Laki-laki/perempuan, usia maksimal 28 tahun
- Pendidikan minimal D3 semua jurusan
- Menguasai Microsoft Word dan Microsoft Excel
- Memiliki akurasi yang tinggi
- Bersedia ditempatkan di Semarang
Simak juga:
- Lowongan Kerja Paragon Technology and Innovation DC Pontianak
- Lowongan Kerja Paragon Technology and Innovation Seluruh Indonesia
Cara Melamar:
Jika anda tertarik dan sesuai dengan kualifikasi lowongan ini, silahkan mendaftar secara online:
Lamaran paling lambat 19 Januari 2021
Selama proses rekrutmen & seleksi pelamar tidak dipungut biaya apapun