Lowongan Kerja BUMN PT Nindya Karya (Persero)

Info Lowongan Kerja BUMN PT Nindya Karya (Persero)

Lowongan Kerja BUMN PT Nindya Karya (Persero) Juli 2021 – PT Nindya Karya (Persero) adalah perusahaan BUMN konstruksi yang menjalankan bidang Jasa Konstruksi, Engineering Procurement Construction (EPC) dan Investasi. 

Era globalisasi membuat zaman berubah begitu cepat, sehingga menyebabkan munculnya sejumlah profesi baru. Meskipun banyak profesi yang ada di dunia kerja, anak muda zaman sekarang cenderung memilih pekerjaan favorit di bidang yang disukainya.

Bidang pekerjaan yang disukai tersebut bisa menjadi ladang generasi muda milenial saat ini yang rata-rata sudah tanggap teknologi. Apakah Anda penasaran apa yang menjadi pilihan anak muda di era digital ini? Mari simak uraian lengkapnya di bawah ini. Jika Anda adalah fresh graduate, maka wajar saja jika masih bingung ingin bekerja di bidang apa. Anda tentu saja sibuk mencari tahu jenis pekerjaan favorit pilihan masyarakat di era teknologi ini. Untuk penjelasan lebih lanjut mengenai profesi apa saja yang paling diminati pada tahun 2021.

Posisi pekerjaan yang banyak di minati di tahun 2020 hingga tahun 2021 diantaranya; Bidang Keuangan, Perbankan, Administrasi, Aparatur Negara (PNS), Marketing, Tenaga Pengajar, Teknik, Entertainer, Jurnalis, Bidang IT, Industri Kreatif. Zaman sekarang, perkembangan teknologi begitu pesat, sehingga membuat daya saing masyarakat semakin ketat. Dari sekian banyak profesi di atas, Anda perlu tahu sejumlah pekerjaan favorit orang-orang di era globalisasi ini.

Lowongan Kerja BUMN PT Nindya Karya (Persero) Juli 2021

Tertarik bekerja di BUMN PT Nindya Karya (Persero)? Siapkan berkas lamaran dan CV anda beserta berkas-berkas pendukung lamaran lainnya. Berikut kualifikasinya, simak dibawah ini:


Staf Perencanaan & Tata Kelola TI (Kode: 01PTI) 

Kualifikasi :

  • Memiliki latar belakang pendidikan menimial D3/D4/S1 Sistem Informasi/Teknik Informatika
  • Memiliki pengalaman bekerja di bidang yang sama minimal 3 Tahun
  • Memiliki kompetensi dalam perencanaan anggaran TI
  • Memiliki kompetensi dalam Pengelolaan Enterprise Architecture
  • Memiliki kompetensi dalam pengelolaan Service Level Aggrement
  • Memiliki kemampuan dalam mengalokasikan resource di seluruh proyek TI
  • Memahami dengan baik pelaksanaan Tata Kelola TI yang berbasis COBIT
  • Tersertifikasi TOGAF/COBIT 4.1/COBIT 2019 menjadi nilai tambah

Deskripsi Pekerjaan:

  • Mengelola kebijakan, prosedur, standar, template dan dokumentasi lainnya terkait pengelolaan proyek TI
  • Memastikan pelaksanaan proyek sesuai dnegan standar, kebijakan dan prosedur terkait pengelolaan proyek TI
  • Memastikan keselarasan strategi TI terhadap strategi bisnis Perusahaan tercantum dalam Master Plan TI.
  • Melaporkan kinerja implementasi Master Plan TI kepada VP TI.
  • Mencatat usulan pemutakhiran Master Plan TI berdasarkan rekomendasi yang diberikan (bila ada).
  • Merumuskan perhitungan proyeksi anggaran dan data pendukung untuk lingkup anggaran di Bidang Perencanaan TI.
  • Menyusun rencana anggaran untuk lingkup kebutuhan di Bidang Perencanaan TI.
  • Memastikan pengelolaan tingkat layanan yang diimplementasikan sesuai dengan ketentuan manajemen tingkat layanan yang berlaku di Nindya Karya.
  • Melakukan pemantauan pemenuhan SLA terhadap target layanan (SLT) secara berkala setidaknya satu tahun sekali, dan melaporkan hasil pemantauan tersebut serta tren kinerja layanan kepada Manajemen TI.

Berikut dokumen yang dilampirkan:

  • CV Terbaru
  • Portofolio (Jika ada)
  • KTP/Identitas diri yang masih berlaku
  • Ijazah dan Transkrip nilai terakhir
  • Pas foto ukuran 4×6 dengan latar belakang warna biru
  • Surat Keterangan Sehat (Dapat menyusul)
  • Surat Keterangan Catatan Kepolisian (Dapat menyusul)

Simak Juga : Lowongan Kerja Perusahaan BUMN Lainnya


Cara Melamar:

Berkas lamaran dikirim paling lambat tanggal 18 Juli 2021 dalam format PDF (tanpa ekstraksi file) melalui email:

recruitment@nindyakarya.co.id
Subject Email : Nama Lengkap_Pendidikan Terakhir_02PTI

Proses rekrutmen & seleksi pelamar tidak dipungut biaya apapun

Tinggalkan Balasan

error: Content is protected !!