Lowongan Kerja PT Kimia Farma Trading & Distribution – PT Kimia Farma Trading & Distribution (KFTD) adalah anak perusahaan Perseroan yang didirikan pada tanggal 4 Januari 2003, bergerak di bidang layanan distribusi dan perdagangan produk kesehatan dan memiliki wilayah layanan yang luas mencakup 34 Propinsi dan 511 Kabupaten atau Kota.
Persaingan dalam dunia kerja memang sangat ketat, kamu bayangkan dari banyak lulusan universitas atau sekolah dalam negeri yang berlomba-lomba mendapatkan pekerjaan, dan ini bukan hal yang baru, ini terjadi pada setiap tahun. Maka dari itu penting sekali untuk menjadi salah satu calon kandidat yang dicari oleh perusahaan, ini bukan berati anda harus dari lulusan universitas/sekolah negeri atau IPK tinggi.
Setiap perusahaan selalu membutuhkan calon karyawan berkualitas yang mampu bekerja maksimal sesuai job desknya, yang bisa di ajak bekerja sama dalam membangun visi dan misi perusahaan untuk kedepannya. Jadi persiapakan dalam membuat CV atau Cover letter yang benar-benar menggambarkan siapa diri anda, tunjukan bahwa anda orang yang siap bekerja dan bisa dipercaya untuk menjalankan tugas pekerjaan yang diberikan perusahaan.
Proses atau tahapan rekrutmen dan seleksi calon karyawan pada umumnya dilakukan secara bertahap yang nantinya HRD ingin mendapatkan calon karyawan yang terbaik. Mungkin Anda masih belum tau apa saja tahapannya, pada umumnya yaitu: pertama tahapan Screening CV atau seleksi Administrasi Berkas, lalu kedua Wawancara HRD, interview HRD, Wawancara dengan User, dan Tes Psikotes.
Lowongan Kerja PT Kimia Farma Trading & Distribution
Tertarik dengan Lowongan Kerja PT Kimia Farma Trading & Distribution? Siapkan berkas lamaran dan CV anda beserta berkas-berkas pendukung lamaran lainnya. Berikut kualifikasinya, simak dibawah ini:
1. PELAKSANA KEPATUHAN
Deskripsi Pekerjaan :
- Membantu mengoordinasikan kegiatan tata kelola dan kepatuhan perusahaan terhadap aktivitas operasonal perusahaan, untuk memastikan bahwa perusahaan telah mematuhi seluruh peraturan yang berlaku sehingga dapat meningkatkan kinerja perusahaan
Kualifikasi :
- Pendidikan minimal S1 berbagai disiplin ilmu
- Fresh graduate, diutamakan berpengalaman di bidang yang sama
- Mampu mengoperasikan microsoft office & SAP
- Memahami proses bisnis Pedagang Besar Farmasi (PBF)
- Mengetahui pengetahuan tentang alur distribusi barang
- Memahami mengenai kepatuhan
- Penempatan di Kantor Pusat, Jakarta
2. PELAKSANA PRODUK HOLDING FARMASI
Deskripsi Pekerjaan :
- Melaksanakan serta memastikan kegiatan operasional yang berkaitan dengan kerja sama prinsipal produk farmasi dapat terlaksana sesuai dengan ketentuan dan peraturan yang berlaku
Kualifikasi :
- Pendidikan minimal S1 Farmasi, diutamakan Apoteker
- Fresh Graduate, diutamakan berpengalaman 1 tahun di bidang yang sama
- Mampu mengoperasikan microsoft office & SAP
- Mengetahui proses bisnis Pedagang Besar Farmasi (PBF)
- Memiliki pemahaman tentang distribusi barang
- Menguasi teknik negosiasi dengan baik
- Mengetahui pemahaman tentang supply chain management, warehouse management, dan inventory management
- Penempatan di Kantor Pusat, Jakarta
3. MARKETING BAHAN BAKU
Deskripsi Pekerjaan :
- Merencanakan, melakukan kunjungan, menyampaikan informasi produk dan program penjualan, menawarkan secara aktif produk bahan baku kepada lembaga pemerintah maupun swasta serta membuat laporan atas kunjungan dan pencapaian target penjualan
Kualifikasi :
- Pendidikan minimal S1 berbagai disiplin ilmu
- Berpengalaman sebagai Marketing minimal 2 tahun di Pedagang Besar Farmasi (PBF)
- Mampu mengoperasikan microsoft office & SAP
- Memahami proses bisnis Pedagang Besar Farmasi (PBF)
- Mengetahui pengetahuan tentang alur distribusi barang
- Memahami istilah dan proses bisnis bahan baku
- Memiliki kemampuan dalam menganalisa pasar
- Memiliki kemampuan komunikasi yang baik
- Memiliki kemampuan negosiasi yang baik
- Penempatan di Kantor Pusat, Jakarta
4. SALESMAN MEDICAL
Deskripsi Pekerjaan :
- Merencanakan, melakukan kunjungan outlet yang di-breakdown per hari dan per outlet serta membuat laporan kunjungan dan realisasinya kepada atasan langsung
- Menawarkan secara aktif produk farmasi dan alat kesehatan kepada pelanggan KFTD
- Menyampaikan informasi kepada outlet pelanggan apabila ada perubahan harga dan kondisi/program penjualan atau produk baru
- Melakukan pencapaian target penjualan sesuai target yang ditetapkan
Kualifikasi :
- Pendidikan minimal SMA/SMK, diutamakan D3/S1 Segala Jurusan
- Mampu mengoperasikan Microsoft office
- Berpengalaman sebagai Sales di Pedagang Besar Farmasi (PBF) atau bidang yang serupa
- Memiliki jejaring yang luas pada area toko obat, apotek, atau rumah sakit
- Memahami jenis-jenis dan fungsi produk farmasi
- Memiliki kemampuan marketing dan sales dengan baik
- Memiliki kemampuan negosiasi yang baik
- Memahami proses bisnis Pedagang Besar Farmasi (PBF)
- Mengetahui pengetahuan tentang alur distribusi barang
- Terbiasa bekerja berdasarkan target
- Penempatan di Tasikmalaya
Simak Juga : Lowongan SMA/SMK Sederajat Semua Jurusan Posisi Lainnya
Cara Melamar:
Jika anda tertarik dan sesuai dengan kualifikasi lowongan ini, silahkan mendaftar secara online:
Posisi 1 : DAFTAR
Posisi 2 : DAFTAR
Posisi 3 : DAFTAR
Posisi 4 : DAFTAR
Pendaftaran paling lambat 02 Januari 2024
Segala proses rekrutmen tidak dipungut biaya apapun