Wikimedia Indonesia

Info Lowongan Kerja Wikimedia Indonesia

Info Lowongan Kerja Wikimedia Indonesia – Wikimedia Indonesia adalah organisasi nirlaba yang merupakan mitra lokal dari Yayasan Wikimedia di San Fransisco, Amerika Serikat, pengelola situs populer dunia Wikipedia dan proyek-proyek wiki lainnya. Wikimedia Indonesia dibentuk agar bisa mendorong pertumbuhan, pengembangan dan penyebaran ilmu pengetahuan dalam bentuk bahasa Indonesia dan bahasa lain yang dikhususkan di Indonesia secara bebas dan gratis.

Era globalisasi membuat zaman berubah begitu cepat, sehingga menyebabkan munculnya sejumlah profesi baru. Meskipun banyak profesi yang ada di dunia kerja, anak muda zaman sekarang cenderung memilih pekerjaan favorit di bidang yang disukainya.

Bidang pekerjaan yang disukai tersebut bisa menjadi ladang generasi muda milenial saat ini yang rata-rata sudah tanggap teknologi. Apakah Anda penasaran apa yang menjadi pilihan anak muda di era digital ini? Jika Anda adalah fresh graduate, maka wajar saja jika masih bingung ingin bekerja di bidang apa. Anda tentu saja sibuk mencari tahu jenis pekerjaan favorit pilihan masyarakat di era teknologi ini.

Posisi pekerjaan yang banyak di minati di tahun 2020 hingga tahun 2021 diantaranya; Bidang Keuangan, Perbankan, Administrasi, Aparatur Negara (PNS), Marketing, Tenaga Pengajar, Teknik, Entertainer, Jurnalis, Bidang IT, Industri Kreatif. Zaman sekarang, perkembangan teknologi begitu pesat, sehingga membuat daya saing masyarakat semakin ketat. Dari sekian banyak profesi di atas, Anda perlu tahu sejumlah pekerjaan favorit orang-orang di era globalisasi ini.

Info Lowongan Kerja Wikimedia Indonesia

Tertarik bekerja di Wikimedia Indonesia? Siapkan berkas lamaran dan CV anda beserta berkas-berkas pendukung lamaran lainnya. Berikut kualifikasinya, simak dibawah ini:


STAF PENDIDIKAN

Staf Pendidikan bertanggung jawab untuk:

  • Membantu pelaksanaan kegiatan program Pendidikan berdasarkan arahan dari Koordinator Pendidikan, termasuk melakukan perjalanan kunjungan
  • Melakukan koordinasi dengan komunitas Wikimedia Indonesia dan lembaga yang telah bekerja sama untuk menjalankan kegiatan program Pendidikan
  • Mengelola sistem manajemen pembelajaran yang digunakan untuk proses pembelajaran daring dalam WikiLatih
  • Mengelola dan menyajikan konten pendidikan, baik untuk situs maupun media sosial Pendidikan Wikimedia Indonesia

Kualifikasi yang kami harapkan:

  • Telah menyelesaikan jenjang pendidikan S1 semua jurusan
  • Menyukai pekerjaan yang berhubungan dengan pelatihan dan pendidikan
  • Memiliki keterampilan komunikasi yang baik dan dapat bekerja dalam tim
  • Pernah terlibat dalam aktivitas penyusunan materi pembelajaran

Poin tambah apabila Anda:

  • Memiliki pengalaman berpartisipasi dalam proyek maupun kegiatan Wikimedia
  • Memiliki pengalaman dalam kegiatan sebagai sukarelawan
  • Memiliki pengalaman bekerja dengan organisasi nirlaba
  • Memiliki keterampilan komunikasi dalam bahasa Inggris

Selain remunerasi, asuransi BPJS TK, dan BPJS Kesehatan, kami menawarkan:

  • Asuransi kesehatan swasta yang akan mencakup kesehatan, gigi, dan kacamata
  • Kesempatan untuk bergabung dalam gerakan berbasis pengetahuan terbuka.

*Posisi ini adalah posisi kontrak selama 12 (dua belas) bulan dan dapat diperpanjang kembali. Pekerjaan akan dilakukan secara hibrida di Kantor Wikimedia Indonesia di Yogyakarta.

Simak Juga : Lowongan S1 Semua Jurusan Posisi Lainnya


Cara Melamar:

Untuk mengajukan lamaran, silakan kirimkan surat lamaran, CV, dan portofolio Anda ke lowongan@wikimedia.or.id dengan subjek surel [Pendidikan] Nama Lengkap – Staf Pendidikan (Contoh: [Pendidikan] Meri Katriana – Staf Pendidikan)

Pendaftaran paling lambat 21 Juli 2023
Segala proses perekrutan tidak dipungut biaya seperserpun !!!

 

error: Content is protected !!